Another Source

Rabu, 07 Maret 2012

Sejarah Komputer

Pertama masuk kursus di QCollege, saya belajar Sistem Operasi & Hardware Komputer (Hardware & Operating System). Sebenernya untuk saya sebagai internet marketer pelajaran ini tidak terlalu penting, apalagi saya sudah cukup sering berurusan dengan hardware jadi sudah cukup tau..
Namanya juga matrikulasi, yaitu penyamaan ilmu dasar untuk pelajaran utamanya nanti karena siswa-siswanya dari berbagai tingkat pendidikan, ada yang lulusan SMU, masih kuliah, ada yang sudah lulus, juga ada yang sudah bekerja. Jadi harus disamakan dulu ilmu dasarnya.
Bagi saya, matrikulasi ini mungkin sekedar mengingatkan kembali.
Ok, ini dia apa yang saya pelajari di mata kuliah Sistem Operasi dan Hardware Komputer…
Sejarag Singkat Komputer
Evolusi komputer sejak tahun 1940:

  • Komputer Generasi Pertama (1940 - 1959)
    Generasi ini dipelopori oleh lahirnya teknologi ENIAC (Electronic Numerical Integrator and Calculator) ciptaan Dr. John Mauchly dan Presper Eckert pada tahun 1946 dengan teknologi tabung elektronika, disusul oleh komputer EDVAC (Electronic Discrete Variable Automatic Computer), kemudian komputer EDSAC (Electronic Delay Storage Automatic Calculator) memperkenalkan penggunaan merkuri dalam tabung untuk menyimpan memori. UNIVAC I (Universal Automatic Calculator) komputer pertama yang digunakan untuk memproses data bisnis. Komputer ini digunakan oleh Biro Kependudukan Amerika Serikat.
  • Generasi Kedua (1959 - 1964)
    Komputer generasi ke dua ini mulai menggunakan transistor dan dioda pengganti tabung vacum, menjadikan ukuran lebih kecil dan murah. Era ini juga menandakan permulaan minikomputer yaitu yang kedua terbesar dalam keluarga komputer. Komputer DEC PDP-8 ialah minikomputer pertama dibuat pada tahun 1964 dapat memproses data perniagaan. Komputer lain dalam generasi kedua ini ialah IBM 7090 dan IBM7094.
  • Generasi Ketiga (1964 - awal 80-an)
    Dengan diperkenalkan CMOS pada IC processor dengan tingkat kepadatan komponen mulai dari sekelas LSI (large-scale integration) melahirkan teknologi IC Microprosessor yang dikembangkan oleh Apple II, IBM PC, NEC PC dan Sinclair.
  • Genrasi Keempat (awal 80-an - ?)
    LSI dari generasi sebelumnya dikembangkan menjadi VLSI sehingga dapat dibuat mikrokomputer yang dikenal dengan komputer portabel atau kini disebut personal computer (PC). Dari jenis komputer sekala besarnya, lahir super komputer dengan pemrosesan yang sangat besar dan cepat. Tahun 1985 dibuat MIPS atau Mesin RISC komersial pertama. Tahun 1987 SPARC, Sun Workstation RISC berbasis SPARC yang pertama. Disusul 1990 mesin RS6000 IBM Mesin super skalar pertama. Di penghujung abad 20 Intel membuat PC sekelas Pentium IV dengan kecepatan hingga Gigabyte.
  • Generasi Kelima (masa depan)
    Komputer generasi ini disebut sebagai generasi teknologi mendatang yang menerpkan arsitektur yang meniru cara kerja sistem saraf otak manusia yang dikenal dengan jaringan saraf tiruan. Tentunya perlu didukung dengan teknologi yang berbeda dari generasi sebelumnya yang selama ini masih menggunakan arsitektur Von Neumann yang cara kerjanya masih runut, sistematis, dan sekuensial. Bisa jadi, akan lahir teknologi yang disebut teknologi ‘nano-nano’ alias teknologi dengan kecepatan nano detik.
Personal Computer (PC) terdiri atas dua bagian besar yang bekerja secara terpadu, yaitu:
  • Perangkat keras (Hardware)
  • Perangkat lunak (Software)
Nah, selanjutnya mulai membosankan bukan… )
Konfigurasi Hardware:
Konfigurasi dasar Komputer
Konfigurasi dasar Komputer
Secara umum PC/Komputer memiliki konfigurasi sperti pada gambar diatas.
  1. CPU (Central Processing Unit)
    CPU merupakan bagian yang menjadi “otak” PC. Komponen utama pembentuk CPU adalah chip yang disebut microprocessor yang terletak pada sebuah motherboard.
  2. I/O (input/output)
    I/O adalah hardware yang berfungsi untuk keluar masuk data dari dan ke PC, seperti keyboard, monitor, printer, dll…
  3. Memori/Storage
    Storage merupakan unit penyimpanan data pada PC, seperti memori internal (RAM, ROM), harddisk, disket, CD-ROM, dll…
Selanjutnya pembahasan mulai lebih membosankan… )
Pembahasan lebih detail dan dibahas satu-satu hardware-hardware perangkat komputer seperti processor, motherboard, memori, harddisk, CD-ROM, monitor, printer, keyboard, mouse, dll… saya yakin anda juga sudah sering liat di toko-toko komputer, atau di rumah anda sendiri…
Sebenarnya lebih detail lebih menyenangkan, yaitu pembahasan dari istilah-istilah pada processor seperti MHz, GHz, FSB (Front Side Bus), Clock, dll…
Disitulah yang membedakan antara orang awam dengan ahli, orang awam tau apa itu processor tapi tidak tahu apa yang membuat sebuah processor itu lebih mahal…
Ok, itu rangkuman dari apa yang telah saya pelajari di QCollege pada mata kuliah Sistem Operasi & Hardware. Singkat, padat dan tidak jelas, hehe…

0 komentar:

Posting Komentar