Another Source

Selasa, 09 Oktober 2012

Modifikasi Warna Tampilan Window


Pada saat kita dengan window, kita selalu melihat tampilan window dengan warna yang itu-itu saja, seperti Window Text yang berwarna hitam, Background yang selalu putih dan lain-lain. Dengan fasilitas registry editor ternyata anda bisa mengubah warna-warna tampilan pada window tersebut. Pada kesempatan ini kita mencoba untuk mengubahnya di O/S WindowsXP

1. Buka registry editor.
2. Buat backup registry anda untuk pengamanan .
3. Buka HKEY_CURRENT_USERS - ControlPanel - Color
4. Perhatikan string value di kolom sebelah kanan seperti ActiveBrowser, ActiveTitle, Background dan lain-lain serta nilai datanya yang berupa angka. Angka-angka tersebut merupakan kode-kode warna dari nama string value-nya (RGB value dalam photoshop).
5. Buka Adobe Photoshop anda, dan coba masukkan angka-angka RGB-nya sehingga anda akan melihat perubahan warna pada kotak sampelnya.
6. Lalu kembali ke Regedit, dan edit nilai string color dengan mengubah angka-angka sesuai dengan selera warna yang ingin anda ubah.
7. Tutup Regedit, dan restart komputer, maka lihat perubahannya.
8. Apabila anda ingin kembali ke warna-warna semula, kembalikan backup registry yang telah anda buat atau coba masukkan nilai-nilai default pada HKEY_USERS.DEFAULTControl PanelColors.

0 komentar:

Posting Komentar