Another Source

Jumat, 03 Februari 2012

Sistem Uplink pada Multiuser DS-CDMA


Untuk mendemonstrasikan operasi uplink CDMA dengan pengkodean Direct Sequence, digunakan 3 unit mobil yang dapat membangkitkan sumber data biner dan kode DS, dimana masing-masing kode, c(t), akan dikalikan dengan data dari mobil yang bersangkutan, b(t). Setiap data yang sudah dikodekan tersebut akan dikalikan (dimodulasi) dengan sebuah sinyal carrier untuk menghasilkan c(t) b(t) cos (ωt+α).
Sinyal spread spectrum yang tiba di base station merupakan jumlah dari sinyal spread dari setiap mobil ditambah dengan noise, yaitu :


 
Setelah proses desreading, yaitu dengan mengalikannya dengan ci(t-ti) dan memberlakukan fungsi korelasi sinyal, menghasilkan keluaran yaitu sinyal data yang diinginkan, bi(t-ti), ditambah sinyal pengganggu (inteferers) dari pemekai yang lain.
Integrator yang dipakai harus dapat menghasilkan cross korelasi nol antara sinyal yang diinginkan dengan sinyal pengganggu. Penggilan pada operasi uplink diidentifikasi oleh suatu deretan kode PN yang unik untuk setiap mobil.
 
Gambar 15: Sistem Uplink pada Multiuser DS-CDMA



0 komentar:

Posting Komentar